Pelantikan Pengurus OSIS Masa Bakti 2022/2023

 


SMK Kesehatan Donohudan melaksanakan Pelantikan Pengurus OSIS periode 2022/2023 pada hari Jumat, 9 Desember 2022 di Halaman SMK Kesehatan Donohudan. Pelantikan pengurus OSIS baru ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, Pembina OSIS, Bapak Ibu Guru dan Karyawan. 

Susunan acara pelantikan pengurus OSIS adalah sebagai berikut : 

  1. Doa Pembukaan
  2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
  3. Pembacaan SK Kepala Sekolah tentang Pergantian Pengurus OSIS
  4. Pelantikan Pengurus OSIS periode 2022/2023
  5. Pengucapan Janji Pengurus OSIS
  6. Penyerahan bendera dan penyematan pin pengurus OSIS
  7. Penyerahan penghargaan bagi Pengurus OSIS periode 2021-2022
  8. Amanat Kepala Sekolah
  9. Doa Penutup


Acara diawali dengan pengantar dari bapak Kepala Sekolah, Ahmad Aris Kurniawan, S.Pd. dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia. Upacara Pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) pergantian pengurus OSIS. Setelah pembacaan SK,  dilanjutkan dengan pengucapan Janji Pengurus OSIS oleh pengurus OSIS yang baru, penyerahan bendera CTE kepada Ketua OSIS dan penyematan pin OSIS di baju pengurus OSIS periode 2022/2023.

Sebagai bentuk penghargaan kepada pengurus OSIS yang lama, sekolah memberikan penghargaan kepada semua pengurus lama, dengan harapan piagam tersebut dapat menjadi kenang-kenangan serta bermanfaat di masa yang akan datang. 


Selamat bertugas kepada Pengurus OSIS periode 2022/2023 !

Powered by Blogger.